Tanam Perdana Kelapa Genjah Entog Kebumen di Kebun Induk Pakuwon
Salah satu upaya untuk memenuhi kebutuhan benih kelapa hingga 40 juta batang, adalah dengan membangun Kebun Induk (KI). Senin (08/07/2024) diadakan kegiatan penanaman perdana Kelapa Genjah Entog Kebumen di KI pada Balai Pengujian Standar Instrumen Tanaman Industri dan Penyegar (BPSI Tri) yang merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis Pusat Standardisasi Instrumen Perkebunan (PSI Perkebunan).
Direktur Perbenihan Kementerian Pertanian, Ir. Hendratmojo Bagus Hudoro, M.Sc., pada kesempatan tersebut mengutarakan bahwa upaya menambah kebun sumber benih merupakan tugas dari Menteri Pertanian c/q Direktorat Jenderal Perkebunan, KI ini diharapkan antara bulan September – Oktober 2024 target tersebut sudah selesai dilaksanakan.
Kepala PSI Perkebunan, Ir. Syafaruddin, Ph.D., menyambut baik target tersebut karena pembangunan KI ini menjadi keniscayaan dalam rangka mendukung ketersediaan benih kelapa unggul yang terstandar untuk mendukung program pengembangan kelapa yang berkelanjutan.
“Pemilihan kelapa genjah Entog Kebumen ini merupakan justifikasi yang sangat kuat karena keunggulan yang dimiliki, diantaranya potensi niranya untuk pengolahan gula kelapa, juga memiliki daging buah yang tebal, sehingga bagus untuk produk santan”, jelas Syafaruddin.
“Kegiatan pada hari ini, merupakan kerja sama yang saling dukung, kami mengucapkan terimakasih kepada Ditjen Perkebunan atas dukungan luar biasa yang diberikan selama ini”, tambahnya.
Kepala BPSI Tri, Dr. Tedy Dirhamsyah, SP, MAB., pada kesempatan tersebut juga menambahkan, ”Kolaborasi antara Ditjenbun dengan BSIP merupakan upaya untuk mendukung optimalisasi lahan, yaitu dengan membangun KI Kelapa Genjah Entog Kebumen dan juga bertujuan untuk mengamankan aset Kementerian Pertanian.