Satgas Darurat Pangan Sulut Gelar Rakor untuk Bahas Strategi Percepatan PAT
Satuan Tugas Darurat Pangan Kementerian Pertanian wilayah kerja Sulawesi Utara terus berupaya mengoptimalkan kinerja untuk percepatan Penambahan Areal Tanam (PAT). Selasa (17/09/2024), Satgas Sulut melakukan koordinasi percepatan PAT secara daring dengan mengundang pihak-pihak yang terlibat dalam kegiatan ini, baik PSI Perkebunan, BPSIP Sulut, BPSI Tanaman Palma, BPSI Tanaman Industri & Penyegar, Dinas Pertanian Provinsi/Kabupaten, maupun TNI.
Kepala Pusat PSI Perkebunan, Kuntoro Boga Andri S.P, M.Agr, Ph.D, memimpin langsung jalannya rapat. Kapus menyampaikan progres PAT pompanisasi dan padi gogo hingga tanggal 16 September, juga target Luas Tambah Tanam untuk bulan September dan Oktober.
Ke depannya, perlu dilakukan beberapa upaya untuk mencapai target, seperti percepatan CPCL benih, pengadaan benih in situ, optimalisasi pemanfaatan bantuan pompa dan pipanisasi, evaluasi lokasi PAT yang ditanami non-padi, dan penyisiran data.
Selain itu, Kapus juga menekankan pentingnya koordinasi, karena program ini hanya bisa terlaksana dengan baik atas kerja sama seluruh pihak yang terkait.