Menteri Pertanian SYL Raih Penghargaan sebagai Tokoh Inspiratif
Jakarta - Sektor Pertanian Meningkat Signifikan, Menteri Pertanian SYL Raih Penghargaan sebagai Tokoh Inspiratif. Penghargaan sebagai tokoh inspiratif pegiat pemenuhan kebutuhan dan produktivitas pertanian di Indonesia diraih Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo.
Penghargaan tersebut dianugerahkan dalam ajang Festival6 Lintas Generasi Tanpa Batas.
Syahrul Yasin Limpo berharap penghargaan ini bisa menjadi pemicu tumbuh kembangnya sektor pertanian di masa mendatang. Apalagi pertanian merupakan sektor strategis yang memberi kepastian terhadap kesejahteraan masyarakat.
"Liputan6 itu sebenarnya melegitimasi bahwa petani Indonesia yang kurang lebih 40 juta orang itu telah berkontribusi untuk Indonesia dalam menyediakan makan pada 280 juta orang. Tentu saja ini adalah dedikasi dari seluruh kekuatan pertanian untuk membangun negeri dan bangsa ini," ujarnya melalui keterangan resminya, Sabtu (08/07/2023).
#pertanianmajumandirimodern
#agrostandar