BSIP Perkebunan Lakukan Koordinasi Lapangan Gernas El Nino di Tangerang
Banten - BSIP Perkebunan melakukan koordinasi lapangan Gerakan Nasional Penanganan Dampak El Nino di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tangerang pada Selasa (29/08/2023).
Koordinasi dilaksanakan oleh Kepala BSIP Perkebunan Ir. Syafaruddin, Ph.D selaku penanggung jawab Gernas El Nino Kabupaten Tangerang bersama dengan Koordinator Program dan Evaluasi BSIP Perkebunan beserta staf. Diawali dengan koordinasi bersama Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Sekretaris Dinas, dan Kepala Bidang Tanaman dan Hortikultura.
Di Kabupaten Tangerang, terdapat 29 kecamatan, 9 Kecamatan yang terdampak El Nino telah memperoleh bantuan berupa benih padi varietas inpari 32 yang telah ditanam pada bulan Juli-Agustus 2023. Masih terdapat 19 Kecamatan lainnya di Kabupaten Tangerang yang terdampak El Nino yang memerlukan perhatian khusus. Bantuan penanganan dampak El Nino yang dibutuhkan oleh petani berupa pompa, saluran irigasi, benih padi tahan kekeringan dan pupuk.
Kepala BSIP Perkebunan beserta jajaran Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tangerang meninjau langsung salah satu lokasi yang terdampak El Nino yaitu di Desa Pasir Ampo Kecamatan Kresek. Kondisi persawahan kering hingga retak. Terdapat sumber air berupa sungai dan 1 pompa. Diperlukan tambahan 1 pompa agar dapat menjangkau seluruh area persawahan seluas 25 Ha di Desa Pasir Ampo.
Kegiatan dilanjutkan dengan meninjau lokasi sumber air di Situ Garugak. Situ Garugak merupakan sumber air yang dapat mengairi area persawahan di 4 Kecamatan yaitu Gunung Kaler, Kronjo, Kresek, dan Mekar Baru. Kondisi air saat ini memadai, namun dibutuhkan saluran irigasi agar dapat menjangkau seluruh area persawahan.